Wali Kota Gerak Cepat Urus Masalah Rakyat

5 days ago 14
SILATURAHMI: Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran (dua dari kanan) menerima kunjungan silaturahmi Direktur Kendari Pos, Irwan Zainuddin (dua dari kiri) beserta jajaran manajemen di ruang kerjanya, Kamis (6/3/2025).

-- Langkah Awal, Fokus Atasi Masalah Sampah, Banjir, dan PDAM

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran menabalkan komitmen bekerja untuk kepentingan rakyat. Di awal pemerintahannya ini, Ia fokus menangani berbagai persoalan dasar masyarakat.

Prioritas utamanya adalah penanganan masalah sampah, banjir, dan pelayanan air bersih (PDAM). Walau belum genap sebulan menjabat, Wali Kota Siska Karina Imran langsung gerak cepat melakukan langkah nyata: mengurus dan menuntaskan masalah dasar rakyat (masyarakat) tersebut.

"Persoalan dasar ini (sampah, banjir, dan air bersih) menjadi fokus utama kami sekarang untuk diselesaikan. Ini sangat mendesak, karena
sangat mempengaruhi kualitas hidup masyarakat. Saya sendiri pun merasakan dampaknya,” ungkap Siska Karina Imran di ruang kerjanya, Kamis (6/3/2025).

Khusus masalah sampah, Wali Kota Siska bersama Wakilnya, Sudirman melibatkan luran dan camat dalam penuntasannya. Pakta integritas sudah diteken bersama, sebagai bentuk komitmen menyelesaikan masalah sampah.

"Volume sampah yang harus dikelola semakin besar. Makanya, perlu pengelolaan sampah yang terintegrasi dan berkelanjutan untuk menciptakan lingkungan bersih dan sehat," ujar wanita murah senyum ini.

Selain itu, Siska juga menyoroti permasalahan banjir yang sering terjadi akibat buruknya sistem drainase. “Pengerukan sedimen dan perbaikan drainase adalah langkah yang harus kami lakukan secara intensif. Kali-kali kecil di beberapa titik akan dikeruk untuk mengurangi genangan air saat hujan deras,” lanjutnya.

Tak hanya itu, mantan Wakil Wali Kota Kendari ini juga menekankan pentingnya peningkatan layanan PDAM, untuk memastikan distribusi air bersih yang merata kepada seluruh masyarakat. Dengan begitu, ia berharap bisa mengatasi masalah kekurangan air bersih yang masih menjadi keluhan di beberapa wilayah.

“Masyarakat merasa resah dengan berbagai masalah ini, dan tentu saja kami juga merasakannya. Oleh karena itu, kami terus berupaya untuk menyelesaikan persoalan dasar ini agar kehidupan perkotaan menjadi lebih baik,” tegasnya.

Siska Karina Imran menambahkan, kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta sangat diperlukan untuk mewujudkan visi Kota Kendari.

"Saya mengajak seluruh warga untuk aktif berpartisipasi dalam menjaga kebersihan dan lingkungan kota bersama-sama," harapnya.

Urus Masalah Sampah, Libatkan Lurah dan Camat

Gerak cepat pemerintah kota (Pemkot) Kendari, mengurus masalah sampah, dimulai dengan menandatangani pakta integritas bersama seluruh camat dan lurah se-Kota Kendari.

Langkah ini merupakan komitmen Pemkot dalam mengatasi masalah sampah yang telah mencapai tahap darurat.

Wakil Wali Kota Kendari, Sudirman menegaskan, camat dan lurah memiliki peran strategis sebagai garda terdepan dalam menjaga kebersihan lingkungan.

"Camat dan lurah bertanggung jawab memastikan kebersihan lingkungan di wilayahnya," tegas Sudirman.

Mantan anggota DPRD Sultra ini menyebut, penanganan sampah menjadi prioritas utama dalam 100 hari kerja pemerintahan Siska-Sudirman. Kolaborasi lintas sektor dinilai penting untuk pengelolaan sampah yang optimal.

"Kondisi sampah di Kota Kendari sudah darurat. Selain masalah kebersihan, ini juga berpotensi memicu banjir," jelasnya.

Lanjut dia, pakta integritas ini menjadi landasan bagi camat dan lurah untuk menggerakkan masyarakat dan ASN dalam menjaga kebersihan. (iky/ing)

Read Entire Article
Kendari home | Bali home | Sinar Harapan