Ilustrasi
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Seorang pria ditemukan tewas diduga akibat bunuh diri di area kampus Universitas Widyatama (UTama), Jalan Cikutra No. 204A, Kelurahan Sukapada, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, pada Selasa (28/10) malam.
Peristiwa tragis tersebut terjadi sekitar pukul 20.00 WIB di halaman food court Gedung B kampus tersebut. Berdasarkan informasi dari pihak kepolisian, korban diketahui bernama Rahmat Permana (49), warga Kampung Cepetir, Desa Sukatani, Kecamatan Haturwangi, Kabupaten Cianjur.
Sekitar pukul 21.25 WIB, tim Inafis Polrestabes Bandung bersama satu unit ambulans PMI tiba di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari hasil pemeriksaan awal, korban mengalami luka parah di beberapa bagian tubuh.
“Korban mengalami patah pada bagian pinggul belakang, lutut, dan pergelangan kaki kiri, luka di kening, patah pada siku kiri, serta luka gores di dagu, jidat, dada kiri, dan perut,ujar Kapolsek Cibeunying Kidul, AKP Yadi Supiyadi Syafari, Kamis (30/10). Dilansir dari CCN Indonesia
Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RS Sartika Asih Bandung untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Yadi menuturkan, korban merupakan karyawan Universitas Widyatama. Hingga saat ini, polisi masih menyelidiki motif di balik dugaan aksi bunuh diri tersebut.
“Info awal diduga korban melompat dari lantai enam Gedung B, namun motif dan penyebab pastinya masih dalam proses penyelidikan,” ungkap Yadi.
Sumber internal kampus menyebutkan bahwa korban diketahui bekerja di bagian fasilitas kampus. Sebelum peristiwa terjadi, korban sempat terlihat bekerja hingga malam hari. Dugaan sementara, korban tengah menghadapi tekanan kerja atau masalah pribadi, namun hal tersebut belum dikonfirmasi oleh pihak kepolisian maupun pihak universitas.


















































