Alvin Dukung Super Air Jet Mendarat di Betoambari

1 week ago 11
sUPER aIR jET

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID--Pesawat Airbus 320 milik Maskapai Super Air Jet mulai mendarat di Bandara Betoambari Baubau dari Baandara Sultan Hasanuddin, Senin, 8 Maret 2025. Dengan penerbangan itu, berdampak pada peningkatan perekonomian Buton.

Bupati Buton, Alvin Akawijaya, SH menyambut baik penerbangan dan mendukung sepenuhnya Super Air Jet di Baubau. Penerbangan itu akan membawa dampak positif bagi Buton.

“Ini akan semakin membuka konektivitas di wilayah Kepulauan Buton, termasuk Kabupaten Buton. Selama ini kita di Kepulauan Buton memiliki kendala dengan minimnya penerbangan. Dengan adanya penerbangan, kendala itu bisa teratasi,” kata Bupati Alvin.

Katanya, penerbangan super Air Jet akan semakin meningkatkan efektivitas akses transportasi di Kepulauan Buton yang tentu saja berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi dan perkembangan pariwisata di Buton.

“Kami meyakini bahwa kehadiran maskapai Super Air Jet sebagai maskapai yang memiliki reputasi yang baik, tentu akan meningkatkan konektivitas dan mobilitas orang dan barang termasuk ke Kabupaten Buton,” pungkas Alvin.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Sultra, Ir. Hugua, menjelaskan peluncuran penerbangan Super Air Jet menjadi barometer dalam proses pembentukan provinsi baru.

“Momentum ini merupakan sejarah penting bagi Sultra, pemerintah provinsi akan memberikan dukungan penuh dalam pengembangan rute ini ke depannya,” jelas Hugua.

Wali Kota Baubau, Yusran Fahim, menyampaikan kehadiran Super Air Jet di Baubau merupakan harapan yang telah lama dinantikan masyarakat yang mendambakan penerbangan dengan harga terjangkau.

Yusran mengatakan penerbangan ini tidak terlepas dari dukungan Pemerintah Provinsi Sultra dan seluruh pemangku kepentingan.
“Semoga ini menjadi langkah awal dalam mewujudkan cita-cita pembentukan Provinsi Kepulauan Buton,” kata Yusran Fahim.

Sementara itu, Direktur Utama Super Air Jet, Ari Ashari, dalam sambutannya menjelaskan Baubau menjadi kota ke-43 yang dilayani oleh maskapai ini sejak mulai mengudara pada Agustus 2021.

Ia menyebut Baubau merupakan kota ketiga di Sultra dan kelima di Makassar yang dilayani Super Air Jet.

“Penerbangan ini merupakan langkah strategis dalam memperluas konektivitas udara dan diharapkan memberikan dampak positif bagi daerah,” ujarnya.
(ris)

Read Entire Article
Kendari home | Bali home | Sinar Harapan