
-Wali Kota Baubau: Gubernur Juga Sangat Mendukung
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Wali Kota Baubau, Yusran Fahim menyerukan pentingnya seluruh kepala daerah yang ada di Kepulauan Buton (Kepton), bersatu mendukung lahirnya (mekar) Kepton menjadi sebuah provinsi baru di Sulawesi Tenggara (Sultra).
Enam Kepala daerah dimaksud adalah Wali Kota Baubau Yusran Fahim, Bupati Buton Alvin Akawijaya Putra, Bupati Buteng Azhari, Bupati Busel Muh Adios, Bupati Butur Afiruddin Mathara, dan Bupati Wakatobi Haliana.
Menurutnya, persatuan enam kepala daerah itu sangat penting. Sebab saat ini, Kepton mempunyai kekuatan birokrasi yang tangguh, punya orang-orang "besar" dan kuat di Jakarta.
Termaksud sarana dan prasarana yang dimiliki saat ini juga mendukung. Bahkan, untuk Kota Baubau sebagai calon ibu kota Provinsi Kepton, sudah lebih siap bila dibandingkan daerah yang sudah lahir terlebih dahulu mekar.
“Mari bersama-sama mendukung pemekaran Provinsi Kepton," ujar Wali Kota Yusran Fahim dalam keterangan tertulisnya, Senin (5/5/2025).
Orang nomor satu di Kota Baubau ini berkeyakinan, bersatunya semua elemen yang ada di Kota Baubau, Kabupaten Buton, Wakatobi, Buton Utara, Buton Selatan dan Buton Tengah.
Serta ditambah lagi dukungan Gubernur Sultra, Andi Sumangerukka (ASR), maka tidak ada lagi alasan untuk tidak mekarnya Provinsi Kepton sebagai sebuah provinsi baru di Indonesia. "Kita optimis dengan itu," ucapnya.
Saat kampanye Pilgub beberapa waktu lalu, pasangan Andi Sumangerukka-Hugua (ASR-Hugua) berjanji akan memekarkan Kepulauan Buton (Kepton) menjadi provinsi.
“Komitmen pemekaran (provinsi) Kepton akan kami terus dorong," ujar Ir Hugua kala itu. (ris/ing)
Enam Kepala Daerah Harus Bersatu Mekarkan Kepton//