
-Benahi Pasar Wameo, Dengarkan Aspirasi Pedagang
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Wali Kota Baubau, H. Yusran Fahim bersama Wakil Wali Kota, Ir. Wa Ode Hamsinah Bolu menunjukkan komitmen tinggi dalam membangun ekonomi rakyat, melalui optimalisasi dan revitalisasi pasar tradisional.
Komitmen tersebut ditegaskan saat keduanya meninjau langsung kondisi Pasar Wameo, Kamis pagi (19/6/2025), didampingi sejumlah pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Wali Kota Yusran Fahim menjelaskan, Pemkot Baubau merencanakan penataan ulang Pasar Wameo agar lebih tertata, nyaman, dan mendukung aktivitas ekonomi masyarakat.
Beberapa aspek yang menjadi perhatian utama antara lain perbaikan akses jalan, penyediaan lahan parkir, serta perbaikan bangunan pasar yang sudah mulai rusak.
“Kami ingin melihat langsung apa saja yang perlu dibenahi, agar pasar ini bisa menjadi lebih baik ke depan. Ini bagian dari komitmen kami membangun ekonomi rakyat dari bawah,” ujar Yusran Fahim dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/6/2025).
Laman: 1 2