Gubernur Ingatkan ASN Jaga Integritas

1 week ago 21
Gubernur Sultra Andi Sumangerukka menyerahkan SK pengangkatan kepada CASN lingkup Pemprov Sultra di pelataran kantor Sekretariat Provinsi (Setprov) Sultra, Senin (16/6)


-Berkinerja Buruk, Kontrak Tak Diperpanjang

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Rona bahagia terpancar dari wajah Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra). Hari yang selama ini paling dinanti-nanti itu pun telah tiba. Surat Keputusan (SK) pengangkatan sebagai abdi negara akhirnya diterima.

Secara keseluruhan, sebanyak 3.886 CASN yang menerima SK. Rinciannya, 1.234 Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan 2.652 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Untuk PNS terdiri dari 304 tenaga kesehatan dan 930 tenaga teknis. Sementara PPPK sebanyak 343 guru, 32 tenaga kesehatan dan 1. 277 tenaga teknis.

Gubernur Sultra Andi Sumangerukka mengatakan penyerahan SK pengangkatan ini merupakan tonggak awal masa pengabdian sebagai ASN. Sebagai pamong pemerintah, ia meminta PNS dan PPPK yang baru diangkat punya pendirian, integritas dan mampu bekerja dengan baik.

'Alhamdulillah, baru saja kita menyerahkan SK kepada 3.886 CASN. Dengan SK ini, mereka sudah resmi diangkat menjadi pegawai lingkup Pemprov Sultra. Kami berharap mereka mampu bekerja dengan baik dan tetap jaga integritas," ujar Andi Sumangerukka pada penyerahan SK pengangkatan CASN, Senin (16/6).

Bagi beberapa CASN yang menerima SK lanjut gubernur, ada diantara mereka yang telah mengabdi selama 18 tahun. Perjuangan ini tak boleh disia-siakan. Apalagi yang masih berstatus PPPK. Sebab kontraknya akan dievaluasi setiap lima tahun. Jika dianggap tak mampu, kontrak bisa saja tak diperpanjang.

"Sesuai ketentuan, kinerja 2.652 PPPK yang baru diangkat akan dievaluasi. Kalau di lingkup Pemprov Sultra, lima tahun sekali. Seandainya mereka bekerja baik, bisa jadi dilanjutkan. Begitu pun sebaliknya. PPPK itu punya perhatian yang harus dipenuhi," jelas mantan Kabinda Sultra ini.

Jika ditotalkan kata Gubernur, formasi CPNS tahun 2024 berjumlah 1.509 orang. Dengan rincian 442 tenaga kesehatan dan 1.067 tenaga teknis. Sedangkan PPPK mencapai 5.988 formasi. Yakni 981 tenaga guru, 702 tenaga kesehatan dan 4.305 tenaga teknis. Dengan tambahan ini, PPPK di Sultra mencapai 8.235 orang.

Laman: 1 2

Read Entire Article
Kendari home | Bali home | Sinar Harapan