Foto Kapolda Metro Pimpin Apel Siaga Potmas: (Dok istimewa)
KENDARIPOS.CO.ID -- Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi Suheri memimpin Apel Siaga Potensi Masyarakat Dalam Jaga Jakarta yang digelar di Lapangan Presisi Ditlantas Polda Metro Jaya, Rabu (19/11/2025) pagi. Kegiatan ini menjadi momentum konsolidasi besar antara Polda Metro Jaya dengan ribuan anggota organisasi masyarakat (ormas), relawan, serta komunitas yang selama ini berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban Ibu Kota.
Dalam arahannya, Irjen Asep menegaskan bahwa apel tersebut bertujuan memastikan seluruh elemen masyarakat dan kepolisian berada dalam satu barisan yang solid. Menurutnya, sinergi yang kuat sangat diperlukan untuk menjaga stabilitas Jakarta.
“Kehadiran lebih dari 5.000 anggota ormas pagi ini menunjukkan komitmen bersama bahwa keamanan Jakarta adalah tanggung jawab kita bersama,” ujar Irjen Asep, dikutp dari detiknews.
Ia menekankan bahwa kolaborasi antara Polri dan potensi masyarakat (Potmas) merupakan bagian tak terpisahkan dari upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Peran aktif warga dinilai sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Selain penguatan sinergi keamanan, apel siaga ini juga menitikberatkan pada kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana di musim penghujan. Irjen Asep menyebut ancaman banjir, tanah longsor, dan berbagai situasi darurat lain perlu diantisipasi dengan cepat dan terencana.
“Saya mengapresiasi rekan-rekan yang selama ini bekerja tanpa pamrih membantu warga saat bencana. Ini pengabdian luar biasa dan sangat berarti bagi masyarakat,” katanya, dikutip dari detiknews.


















































