Cemburu Picu Penusukan Maut di Condet, Satu Tewas dan Satu Luka Berat

3 days ago 14
Barang bukti kasus penusukan dua pria di Jalan Raya Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur, di Mapolres Metro Jakarta Timur, Selasa (18/11/2025). Foto: ANTARA/Siti Nurhaliza

KENDARIPOS.CO.ID -- Polsek Kramat Jati mengungkap motif dan kronologi kasus penusukan yang menewaskan seorang pemuda berinisial MNF (19) dan melukai rekannya MH (19) di kawasan Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur. Pelaku berinisial RS (20) ditangkap usai menusuk kedua korban pada Senin (17/11/2025).

Kapolsek Kramat Jati, Kompol Pesta Hasiholan Siahaan, menjelaskan bahwa motif pembunuhan berencana ini bermula empat hari sebelum kejadian, tepatnya pada 10 November 2025. Saat itu, RS meminta bantuan N - pacar korban selamat MH - untuk menemaninya membeli kue ulang tahun bagi pacarnya yang berulang tahun pada 14 November.

Selain membeli kue, RS juga menawarkan untuk membelikan baju kepada N. Pelaku kemudian membelikan baju untuk pacarnya dan N sekaligus. Namun sikap tersebut justru memicu kecemburuan MNF yang kemudian memicu cekcok antara dirinya dan RS melalui pesan WhatsApp.

“Mereka sempat terlibat perselisihan dan sepakat bertemu di sekitar tempat tinggal pelaku di Jalan Raya Cililitan,” ujar Pesta, dikutip dari jpnn.com Selasa (18/11).

Pertemuan itu terjadi secara tidak sengaja pada 17 November 2025 sekitar pukul 17.30 WIB. Melihat MNF dan MH mendekat, RS bergegas berlari ke indekosnya untuk mengambil sangkur.

Sesaat kemudian, RS kembali turun dan berhadapan langsung dengan kedua korban. Percekcokan pun tak terhindarkan.

“Korban MH lebih dulu memukul pipi kiri pelaku, disusul MNF yang memukul kepala pelaku menggunakan helm. Pelaku menangkis dengan tangan kiri dan tangan kanannya mengayunkan sangkur ke arah leher kiri korban MNF,” terang Pesta, dikutip dari jpnn.com.

Read Entire Article
Kendari home | Bali home | Sinar Harapan