Polda Sultra Gelar Lomba Menembak Meriahkan Hari Bhayangkara

1 week ago 13
Kapolda Sultra, Irjen Pol Didik Agung Widjanarko

Bangun Soliditas Lintas Sektor

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra) menggelar lomba menembak lintas instansi yang berlangsung selama dua hari, Selasa-Rabu, 24–25 Juni 2025.

Kegiatan ini dipusatkan di Lapangan Tembak Ade Yahya, Sat Brimob Polda Sultra, dan diikuti 102 peserta dari berbagai lembaga pemerintahan dan penegak hukum. Kegiatan dilakukan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-79.

Peserta lomba terdiri dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat eksekutif, aparat penegak hukum, serta pejabat utama Polda Sultra.

Kapolda Sultra, Irjen Pol Didik Agung Widjanarko mengungkapkan, lomba ini bukan sekadar ajang olahraga, tetapi juga sarana pembinaan kemampuan.

"Tak kalah penting, lomba ini sebagai sarana mempererat silaturahmi dan membangun soliditas lintas sektor,” ujar Kapolda, Didik Agung Widjanarko, Rabu (25/6/2025).

Lomba menembak dibagi ke dalam beberapa kategori, termasuk format fun game yang digelar pada hari kedua. Kegiatan puncak diwarnai kehadiran Gubernur Sultra Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, Wakapolda Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, Irwasda Kombes Pol Hartoyo, serta unsur Forkopimda lainnya.

Laman: 1 2

Read Entire Article
Kendari home | Bali home | Sinar Harapan