Dua Hari Hilang di Sungai Mas, Jenazah Pria Ditemukan di Sungai Batuan

16 hours ago 6

pemotor tewas

Bali Tribune / EVAKUASI - Tim Basarnas gabungan melakukan evakuasi korban Pemotor yang jatuh ke Sungai Batu Dendeng, Banjar Bangkelisan, Desa Mas, Ubud, Kabupaten Gianyar, Kamis (39/10/2025

balitribune.co.id | Gianyar - Drama pencarian korban Angky Aromeo Novy Wahyudi (55), pemotor asal Jakarta akhirnya berakhir. Setelah petugas menerima laporan temuan mayat yang mengambang di sungai di Desa Batuan Kaler, Sukawati.  Kondisi korban yang tidak bernyawa itu, badannya sudah membengkak dan langsung dievakuasi menuju RSUD Sanjiwani Gianyar.

Sebelumnya,  selama dua hari Tim Basarnas gabungan melakukan pencarian terhadap korban mulai dari titik jatuhnya, yakni di Jembatan Sungai Batu Dendeng, Banjar Bangkelisan, Desa Mas, Ubud, Kabupaten Gianyar. Hingga Sabtu siang, korban ditemukan mengapung, posisinya berjarak 3,78 km heading 175° dari lokasi awal terjatuh.

"Identitas korban dipastikan atas nama Angky Aromeo Novy Wahyudi (55), " ungkap Kepala Kantor Basarnas Bali I Nyoman Sidakarya.

Setelah terevakuasi selanjutnya jenasah diidentifikasi oleh tim inafis dan pihak keluarga, terkonfirmasi bahwa jenasah tersebut adalah korban kecelakaan motor yang terjadi pada Kamis (39/10/2025) lalu. 

Awalnya wisatawan laki-laki berasal dari Jakarta Utara itu dikabarkan hanyut terseret arus sungai, setelah motor yang ia kendarai jatuh di jembatan Sungai Batu Dendeng pada Kamis (30/10/2025), sekitar pukul 18.45 Wita. Kantor Basarnas Bali mendapat laporan pada Jumat (31/10/2025), pukul 08.10 Wita, kemudian menurunkan enam personel dengan peralatan pendukung untuk melakukan pencarian.

Pencarian tim SAR gabungan dengan cara penyisiran sungai sejauh 2 km menuju arah selatan lokasi kejadian, termasuk mencari di aliran Sungai Batu Dendeng yang tertutup sampah. Namun, hingga hujan turun di kawasan tersebut, korban belum ditemukan.
Oleh karena itu, pencarian hari pertama dihentikan dan dilanjutkan Sabtu pagi, di mana Basarnas Bali memulai bekerja sekitar pukul 08.00 Wita. "Pada pukul 08.40 Wita ada yang melihat sesosok tubuh mengambang tertelungkup tersangkut diantara sampah," ujar dia.

Tim SAR gabungan kemudian mengevakuasi jasad korban dan membawa ke RSUD Sanjiwani, Kabupaten Gianyar menggunakan ambulans PMI Gianyar. Terlibat dalam operasi tersebut, antara lain unsur SAR dari Kantor Basarnas, Samapta Polda Bali, Sabara Polda Bali, Pol Air Polres Gianyar, Balawista Gianyar, Polsek Ubud, bhabinkamtibmas Desa Mas, babinsa Desa Mas, BPBD Gianyar , PMI Gianyar, tim inafis, dan keluarga korban.

Read Entire Article
Kendari home | Bali home | Sinar Harapan