
-Siapkan Anggaran Rp 53 Miliar, Realisasikan Tiga Program Prioritas
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID--Bupati Konawe Selatan (Konsel), Irham Kalenggo dan Wakil Bupati, Wahyu Ade Pratama Imran komitmen menghadirkan kebijakan pemerintahan yang berpihak kepada rakyat.
Pada tahun anggaran 2025, Pemkab Konsel mengalokasikan anggaran sebesar Rp53 miliar. Anggaran ini untuk merealisasikan tiga program prioritas di bidang kesehatan dan pendidikan, yang merupakan kebutuhan dasar masyarakat.
"Tahun ini, kita fokus implementasi pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat. Sektor lain juga tentu kita perhatikan," ungkap Bupati Irham Kalenggo, Rabu (9/4/2025).
BPJS Kesehatan Gratis
Di sektor kesehatan, langkah nyata Bupati Konsel, Irham Kalenggo bersama jajaran, mewujudkan pelayanan kesehatan universal, dimulai dengan penyediaan BPJS Kesehatan gratis bagi seluruh warga Konsel.
Bupati Irham menyebut, pihaknya telah menyiapkan anggaran sebesar Rp25 miliar untuk program ini.
"BPJS gratis ini sudah 90 persen siap, artinya tinggal finalisasi dokumen. InsyaAllah akan kami launching pada 2 Mei 2025 bertepatan dengan HUT Konsel," ujarnya.
Seragam Sekolah Gratis
Sektor pendidikan juga menjadi prioritas. Bupati Konsel mengalokasikan dana sebesar Rp18 miliar, untuk pengadaan seragam sekolah gratis bagi 36 ribu siswa.
“InsyaAllah, bajunya kami siapkan tahun ini. Hal ini sebagai bentuk dukungan untuk meringankan beban orang tua dan memotivasi anak-anak supaya belajar lebih giat,” kata mantan Ketua DPRD Konsel tersebut.
UKT Mahasiswa Gratis
Lebih jauh Irham menjelaskan, upaya mendorong peningkatan kualitas SDM dan akses pendidikan tinggi, Pemkab telah mengucurkan Rp10 miliar guna membiayai Uang Kuliah Tunggal (UKT) atau SPP mahasiswa asal Konsel.
“Kami ingin semua anak-anak Konawe Selatan bisa terus kuliah tanpa harus khawatir soal biaya. Tahun ini, InsyaAllah, UKT mereka kami bayarkan,” tegasnya.
Sementara untuk sektor pertanian, Irham menjelaskan bahwa pihaknya tidak mengalokasikan dana khusus untuk pupuk. Karena pemerintah pusat melalui Presiden RI telah menyiapkan subsidi pupuk hingga 100 persen.
Realisasi Konsel Setara
Program prioritas tersebut merupakan awal dari realisasi visi Konsel Setara, yang bukan hanya sekadar slogan, tetapi panduan kerja nyata lima tahun ke depan.
"Kami berharap, program ini mampu menjangkau seluruh lapisan masyarakat dan mempercepat pemerataan kesejahteraan di Konawe Selatan," imbuhnya.
Sekadar diketahui, ketiga program prioritas tersebut merupakan bagian dari implementasi visi besar Bupati dan Wakil Bupati, yaitu Konawe Selatan yang Sehat, Cerdas, dan Sejahtera (Konsel Setara).
Visi ini akan diresmikan bertepatan dengan peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Konsel pada 2 Mei 2025 mendatang. (b/ndi)